Kamis, 24 Desember 2015

Desain Logo


Hal-hal yang harus diperhatikan dalam desain logo

Oke,, kali ini aku akan membahas lagi tentang hasil karya desain komunikasi visual yaitu tentang logo. Logo adalah identitas perusahaan sebagai tanda/ alamat yang akan mengkomunikasikan arid an makna yang dalam terhadap jati diri perusahaan. Logo juga sebagia jiwa yang memberikan kehidupan dan memberikan semangat bagi perusahaan di dalam melaksankan misi dan mencapai tujaun perusahaan. Memang mendesain logo kelihatan mudah tapi jangan salah, setiap bentuk logo itu memiliki arti tersendiri yang mewakili visi dan misi perusahaan. Jadi dalam mendesain logo tidaklah semudah yang kalian kira. Sebab jika salah bentuk akan salah arti juga.

Membuat Desain logo
Berikut ini adalah hal2 yang perlu diperhatikan dalam membangun Logo perusahaan:

1. Menonjolkan keunikan identitas perusahaan dari banyaknya saingan
Logo adalah kesan pertama. Hal pertama yang perlu dilakukan oleh owner perusahaan kecil yaitu merealisasikan bisnis mereka ditengah pasar yang didominasi oleh merk mutli-nasional kata Von Glitschka , seorang desainer ilustratif yang khusus menangani identitas dan branding.

2. Apa yang membuat logo perusahaan tetap dan tidak berubah-ubah
Jika Kita sudah melakukan pekerjaan rumah pertama Kita, saatnya untuk berpikir tentang identitas visual yang membuat kesan  mendalam serta menggambarkan semangat perusahaan kita.

3. Bagaimana mencari Desainer Logo yang handal
Cara terbaik untuk menemukan desainer yang handal adalah denga rekomendasi pribadi. Jika ada rekan Kita yang sukses dan puas dengan salah satu desainer, jangan ragu untuk menggunakan jasa desainer yang sama.

4. Mempublikasikan Logo perusahaan kepada khalayak ramai
Kita telah menemukan seorang desainer berbakat, dan dia berhasil menghasilkan logo yang sempurna untuk bisnis Kita. Apa cara terbaik untuk memperkenalkan usaha Kita ke pasar sosial? Karena Logo yang berdiri sendiri tidak akan bisa membangun brand. Antara logo dan pemasaran harus saling mendukung sehingga respon masyarakat menjadi semakin besar.

Hal Penting yang harus Diperhatikan dalam Desain Logo

1. Gunakan Visual Double Entendre
Visual Double Entendre, yaitu yang memiliki dua gambar kemudian dibungkus menjadi satu, melalui konsep atau ide cerdas. Desain Logo yang menggunakan teknik ini, mendatangkan ide mengesankan. Orang biasanya menyukai permainan pikiran kecil yang Anda mainkan, dan membuat mereka menghargai desain.

2. Warna Menjadi Unsur Penting
Salah satu pertimbangan yang paling penting untuk desain logo adalah palet warna. Ini bukan keputusan yang dangkal, karena warna membawa arti dan sanggup mengkomunikasikan ide-ide. Terkadang Anda dipatok dengan warna merek, tetapi ada saatnya dimana Anda akan memiliki kebebasan untuk mengeksplorasinya.

3. Hindari Klise
Hindari sebuah klise dalam ilmu desain. Cobalah untuk bereksplorasi dengan pikiran Anda sendiri, kemudian tuangkan apa yang ada di kepala Anda.

4. Berkreasilah Semampu Anda
Saat Anda merancang logo, pertimbangkan apakah desain Anda unik atau biasa saja. Apakah mungkin, orang lain akan menghasilkan sesuatu yang mirip dengan karya Anda? Cobalah memulai ide dengan beberapa sketsa kasar sebelum memilih desain seperti apakah yang berada di pikiran Anda.

5. Setiap Orang Mencintai Jenis Huruf Kustom
Ketika kita berada pada subyek yang unik, hampir tidak ada yang dapat memberikan logo Anda rasa unik seperti halnya yang diberikan oleh huruf kustom. Jenis huruf kustom membantu Anda untuk memastikan apakah logo sudah cukup baik? Mungkin ada seorang desainer bisa menirukan jenis huruf yang Anda gunakan dengan waktu singkat. Namun, butuh beberapa keterampilan nyata untuk meniru jenis huruf kustom. Perlu diingat, meskipun logo Anda cukup terkenal, orang akan selalu mencoba untuk mematahkannya.

6. Tetaplah Sederhana
Tidak semua orang bisa menerobos dunia bisnis dengan desain yang indah. Namun, jika Anda tidak cocok dengan pernyataan ini, jangan takut untuk melangkah, karena tidak ada yang dapat mencegah Anda untuk membuat logo mengagumkan. Dalam situasi ini, ingatlah bahwa kesederhanaan logo yang kuat, akan membuatnya menembus dunia bisnis dan selalu membuktikan bahwa mendunia tidak melulu harus mewah dan rumit.

7. Pertimbangkan Proporsi & Simetri
Beberapa orang dapat terbawa pada diskusi proporsi dan simetri. Pada poin ini, masih ada beberapa pelajaran penting untuk Anda. Proporsi dan simetri untuk membuat logo secara seimbang dengan kurva dan busur yang konsisten.

8. Pikirkan Tentang Ruang Negatif
Sepanjang jalur yang sama sebagai makna ganda adalah trik dengan usia lama yang memanfaatkan ruang negatif dalam logo dengan beberapa cara cerdas. Ruang negatif digunakan secara halus.

9. Pasif vs Aktif
Salah satu aspek yang menarik dari desain logo adalah konsep menanamkan gerakan atau kegiatan menjadi sebuah logo. Hal ini memang tidak selalu tepat, tetapi terkadang itu benar-benar dapat memberikan dorongan yang dibutuhkan, baik dari sudut pandang visual maupun konseptual.

10. Mengetahui Makna
Setiap logo yang baik memiliki sebuah cerita. Jauh lebih bermakna dari sekedar sketsa. Logo yang kuat dipenuhi dengan makna yang tampak maupun tersembunyi.

Logo terbagi menjadi dua yaitu:
  1. Logotype adalah logo yang tersusun dari huruf / bentuk terucapkan (rangkaian huruf yang dapat dibaca/diucapkan). Contoh: 
 
 
 
2        2. Logogram adalah logo yang tersusun dari gambar
        Contoh:
 
 
 
 
 

Sekian,, terima kasih…

sumber :
http://blog.sribu.com/2015/02/12/10-hal-penting-yang-harus-diperhatikan-dalam-desain-logo/



Share:
Lokasi: Trowulan, Mojokerto, East Java, Indonesia

0 komentar:

Posting Komentar

Blogger templates